Sunset di Pantai Akarena

Sunset di Pantai Akarena

World Clock

Sunday, June 29, 2008

Rumah Toraja di Pintu Dunia

Wah, Tana Toraja mantap juga.
Tana Toraja atau biasa disebut Toraja atau Tator terletak sekitar 600 kilometer dari Makassar, Sulawesi Selatan. Toraja merupakan salah satu tujuan wisata (tourism) tidak hanya di Sulawesi Selatan tapi juga di Indonesia. Banyak wisatawan asing berkunjung ke Toraja.

Sumber: Tribun Timur, Makassar
www.tribun-timur.com

Sabtu, 17-05-2008 
Rumah Toraja di Pintu Dunia
Laporan dari Hongkong
 
Tidak banyak yang tahu bahwa ada tiga Tongkonan, rumah tradisional Tana Torajat, Sulawesi Selatan, di Window of the World, taman wisata di Shenzhen, China.
Rumah adat Toraja tersebut berdiri sejajar dan mendapat tempat terhormat di antara 130 item tempat, bangunan, dan patung bersejarah dari seluruh dunia.
Window of the World adalah kawasan wisata tempat miniatur berbagai bangunan dan lokasi ternama di seluruh dunia.
 
Datang ke lokasi wisata ini seolah berkunjung ke seluruh tempat wisata eksotik di seluruh dunia. Pas lah slogannya, See The World Landmarks in One Day!
Di bangun di kawasan 180 ribu meter persegi, kawasan Window of th World bisa dikelilingi dengan berjalan kaki selama satu jam.
Namun dengan mobil khusus yang disediakan pengelola, kawasan yang asri dengan pepohonan nan hijau itu dapat dikelilingi dalam tempo 30 menit.
Di sana ada Menara Eiffel, menara jangkung di Paris yang dibangun Alexander Eiffel untuk mengenal 100 tahun Revolusi Perancis tahun 1889, ada Piramid Mesir lengkap dengan patung Spinx-nya, ada pula hutan Amazon lengkap dengan replikasi binatang raksasa dinosaurus.
Di pintu masuk, pengunjung langsung disambut suasana historis: Roman Amphi Theater.
Aslinya, situs sejarah ini berada di Kota Amman, Yordania.
Pemerintah Cina membuat duplikatnya dengan kawasan yang hampir sama luas dengan aslinya di Amman sana.
Bila Taman Mini Indonesia Indah (TMII) adalah miniatur Indonesia, Benteng Somba Opu sebagai miniatur Sulawesi Selatan, maka Window of the World merupakan miniatur dunia.
Selain Eiffel, ada juga Gedung Putih, Twin Tower, lengkap dengan Patung Liberty yang dibangun di atas danau.
Yang menakjubkan adalah air terjun Niagara yang dibangun mirip aslinya.
Air putih meluncur dari ketinggian, memancarkan kesegaran, bunyi alam percikan air.
Di kawasan situs-situs sejarah dunia itulah tiga bangunan rumah Toraja berdiri.
Di kawasan wisata jendela dunia itu, Indonesia yang kaya budaya dan situs sejarah itu hanya diwakili dua saja: rumah Toraja dan miniatur Candi Borobudur.
Candi Borobudur yang terletak tak jauh dari pintu masuk, memang benar-benar miniatur.
Bangunan bersejarah yang luas itu dibangun dalam ukuran mini, sekitar 5 x 5 meter.
Berapa luas rumah Toraja? Lebih besar dari rumah aslinya.
Pengelola Window of The World membangun tiga unit rumah Toraja dengan ukuran sekitar 8 x 15 meter.
Jadi bisa dibayangkan, Borobudur yang pernah menjadi salah satu keajaiban dunia hanya mendapatkan tempat sekitar 5 x 5 meter, sedangkan tiga rumah Toraja menempati areal sekurangnya tiga kali 8 x 15 meter!
Di sekitar rumah Toraja ada kafe dan rumah makan. Kafe menjual es kelapa muda.
Ada kopi dengan harga tuju-an yuan, sekitar Rp 9.300 per cangkir.
Penjualnya tidak terlalu mengerti bahasa Inggris, seperti kebanyakan generasi tua Cina.
Yang lumayan putrinya. Ia bisa berbicara bahasa Inggris kendati tidak terlalu lancar.
Meski bentuknya rumah Toraja, tidak ada suvenir Toraja di sana. Pernak-pernik bercorak Tionghoa cukup dominan dipajang di "kolong" rumah Toraja: patung, kain yang dominan warna merah, maupun aneka suvenir Tionghoa lainnya.
Rumah Tongkonan di Window of the World sangat terawat. Catnya masih mulus, atapnya begitu pula.
Halamannya sangat bersih dan teduh dihiasi pepohonan nan hijau.
Anak-anak muda Cina lalu lalang di sana, membeli souvenir, dan memotret.
Entahlah, mungkin mereka pun tidak tahu betapa rumah beratap menjulang dan tampak aneh itu merupakan karya masa lalu dan adiluhung dari Toraja.
Apakabar Tongkonan di Benteng Somba Opu? Masihkah terawat dengan baik?



--
WISATA MAKASSAR
wisatamakassar.blogspot.com
pasarwisatamakassardansulsel.blogspot.com

No comments:

Photo Sharing and Video Hosting at Photobucket